PENGAMBILAN SUMPAH DAN PELANTIKAN 18 DOKTER BARU FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS PATTIMURA

Unpatti,– Fakultas Kedokteran Unpatti mengambil sumpah dan melantik 18 Dokter Baru Angkatan ke-15, berlangsung di ruang Auditorium Fakultas Kedokteran Unpatti, Selasa (23/7).

Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor Universitas Pattimura, Prof. Dr. M. J. Saptenno, SH., M.Hum., Wakil Gubernur Maluku, Drs. Barnabas N. Orno., Kepala Basarnas., perwakilan dari Lantamal Ambon., perwakilan dari RS. Angkatan Darat Ambon., Dekan Fakultas Kedokteran Unpatti, Dr. dr. Bertha J. Que, Sp.S., M.Kes., perwakilan dari IDI Provinsi Maluku., dr. Hans Lisai., Ketua BAKORDIK RSUD, Dr. M. Haulussy., para Dosen, Orang Tua dan para Tamu Undangan.

Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Kedokteran, drg. Christina R. Titaley, MIPH., Ph.D dalam laporannya mengatakan, dengan penambahan 18 dokter maka jumlah dokter Unpatti saat ini telah bertambah menjadi 153 dokter. Lanjutnya, delapan belas dokter baru ini telah menjalani tahap Pre-Klinik dan profesi dokter selama kurang lebih enam tahun.

“Tahap kepaniteraan klinik telah berlangsung di RS dan Puskemas di Wilayah Provinsi Maluku juga Rumah Sakit dan Rumah Sakit Pemerintahan di luar Ambon. Setelah menyelesaikan kepaniteraan klinik, mereka mengikuti Ujian Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter (UKMPPD) yang merupakan exit exam dalam menentukan kelulusan dan kompetensi mereka yang dilakukan secara nasional” tuturnya.

Prof. Dr. M. J. Saptenno, SH., M.Hum pada kesempatan yang sama mengatakan, bangga sebagai pimpinan Universitas karena kelulusan sekarang mendapat poin delapan puluh persen di tingkat Nasional dan harapannya untuk ibu Dekan pertahankan kualitas ini.

Lanjutnya, delapan belas dokter baru ini, jangan berpikir untuk mengabdi di kota saja, akan tetapi harus bersedia ditempatkan dimana saja.

Wakil Gubernur Maluku, Drs. Barnabas N. Orno dalam sambutannya memberikan selamat kepada para dokter baru dan memberikan pesan “Tugas seorang dokter tidak berbeda dari seorang Nabi yang diutus yaitu pergilah untuk melayani bukan untuk dilayani” ujarnya.

Terkait dengan penempatan dokter baru, Dekan Fakultas Kedokteran Dr. dr. Bertha J. Que, Sp.S., M.Kes mengatakan, sesuai dengan Visi kedokteran yakni sebagai Pusat Pengembangan Pendidikan Dokter yang berorientasi lingkungan laut Pulau, juga kurikulum tentang dokter pulau yang beda dari Universitas yang lain, maka dokter baru harus siap dan ikhlas ditempatkan dimana saja. “Saya harapkan bagi para dokter baru harus ikhlas apabila nantinya ditempatkan di pulau-pulau kecil, apalah artinya ilmu kalau hanya mengabdi di kota saja”. Ia menambahkan, fasilitas bukanlah jaminan keberhasilan namun kemauan dan kerja keras untuk mau belajar dengan segala keterbatasan sehingga tingkat kelulusan Unpatti tidak kalah dari Universitas lainnya.

Kegiatan di tutup dengan tanda cinta dari dokter baru kepada orang tua, doa dan foto bersama.

Selamat dan sukses. Hotumesse!!


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *