Pelantikan, Pengambilan Sumpah Dan Serah Terima Jabatan Para Wakil Rektor Dan Dekan Fakultas Hukum

UNPATTI,- Berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Pattimura Nomor 322, 323, 324, 325 dan 397/UN13/SK/2020 tentang Pengangkatan Para Wakil Rektor Dan Dekan Fakultas Hukum Universitas Pattimura Periode 2020-2024. Kegiatan berlangsung di Aula Lantai II Gedung Rektorat UNPATTI, Senin (03 Januari 2020). Berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Pattimura, Prof. Dr. M. J. Saptenno, SH., M.Hum, memutuskan memberhentikan dengan hormat :

  1. Prof. Dr. Ir. Frederik Rieuwpassa, MS
  2. Dr. Jantje Tjiptabudi, SH., M.Hum
  3. Dr. Jususf Madubun, M.Si
  4. Dr. Muspida, M.Si, dan
  5. Dr. Rory J. Akyuwen, SH., M.Hum

dengan mengucapkan terimakasih atas segala jasa dan pengabdiannya selama melaksanakan tugas jabatan, dan mengangkat :

  1. Prof. Dr. Fredy Leiwakabessy, M.Pd sebagai Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Pattimura Periode 2020-2024
  2. Dr. Jantje Tjiptabudi, SH., M.Hum sebagai Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Universitas Pattimura Periode 2020-2024
  3. Dr. Jusuf Madubun, M.Si sebagai Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Pattimura Periode 2020-2024
  4. Dr. Muspida, M.Si sebagai Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Sistem Informasi Universitas Pattimura Periode 2020-2024
  5. Dr. Rory J. Akyuwen, SH., M.Hum sebagai Dekan Fakultas Hukum Universitas Pattimura Periode 2020-2024

dengan ditetapkannya keputusan ini, maka Keputusan Rektor Universitas Pattimura Nomor 183, 184, 185 dan 186/UN13/SK/2017 tentang Pengangkatan Para Wakil Rektor Universitas Pattimura Periode 2017-2020, dinyatakan tidak berlaku lagi. Dekan Fakultas Hukum Universitas Pattimura, dalam melaksanakan tugasnya, bertanggungjawab kepada Rektor Universitas Pattimura. Keputusan Rektor Universitas Pattimura berlaku pada tanggal pelantikan dan serah terima jabatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *