Penanggulangan Covid-19 Berbasis Komunitas – Kunjungan Dekan FISIP Ke DPRD Kota Ambon

UNPATTI,- Selasa, (14/7) Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Prof. Dr. Toni D. Pariela, MA beserta rombongan mewakili Universitas Pattimura mengunjungi DPRD Kota Ambon untuk menyampaikan rencana pengabdian yang akan dilakukan Universitas Pattimura berdasarkan konsep penanggulangan Covid-19 berbasis Komunitas.

Prof. Dr. Toni D. Pariela, MA dalam wawancaranya bersama Humas Universitas Pattimura mengatakan  kunjungan yang dilakukan ke DPRD Kota Ambon dalam rangka melengkapi informasi dan sekaligus meminta dukungan dari jajaran DPRD Kota Ambon. Kunjungan tersebut diterima oleh Ketua, Wakil Ketua dan salah satu Ketua Komisi DPRD Kota Ambon.

Lanjutnya, dalam pertemuan tersebut disampaikan sejumlah informasi terkait dengan rencana pengabdian yang dilakukan Universitas Pattimura berdasarkan Konsep penanggulangan Covid-19 berbasis Komunitas dan juga disampaikan bahwa pemerintah kota memberikan dukungan yang sedemikian besarnya sehingga mereka mengirim lima orang staf diantaranya kepala Dinas untuk menjadi bagian dari Tim Pengabdian Universitas Pattimura.

Pimpinan DPRD Kota Ambon, Ibu Elli Toisuta., Wakil Ketua, Rustam Latupono dan Ketua Komisi menyampaikan dukungan yang luar bisa. Dalam kesempatan tersebut mereka memberikan saran agar sedapat mungkin Anggota Dewan yang berasal dari Daerah Pemilihan tempat dimana pengabdian ini akan dilakukan bisa bekerja sama dengan TIM Universitas Pattimura (kolaborasi antara Fakutas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik serta Fakultas Kedokteran) dan sebaliknya TIM bisa membangun kerjasama dengan Anggota Dewan tersebut.

Prof. Pariela menambahkan setiap perkembangan lapangan tentang pengabdian yang dilakukan di tiga desa yaitu desa Laha, Desa Wayame dan Desa Hukurila akan selalu di informasikan.

“Itu merupakan gambaran tentang perjalanan kami sejak menemui, Gugus Tugas Provinsi Maluku, Gugus Tugas Kota Ambon dan terakhir DPRD Kota Ambon”. Dengan demikian kita sudah sangat siap setelah mendapatkan dukungan dari lembaga-lembaga yang berkompeten”, ungkap Prof. Pariela.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *