PROMOSI DOKTOR ILMU KELAUTAN UNIVERSITAS PATTIMURA

UNPATTI,- Bertempat di Aula A Kampus PGSD Universitas Pattimura, Program Pascasarjana Universitas Pattimura Ambon kembali mengadakan Sidang Promosi Doktor Ilmu Kelautan, Maria Alexanderina Leha, Jumat,(4/12/2020).

Sidang Ujian Terbuka Promosi Doktor di ketuai oleh Rektor Universitas Pattimura Prof. Dr. M. J. Saptenno, S.H., M.Hum, di promotori oleh Prof. Dr. Ir. T. Moniharapon, M.S, sebagai Co Promotor Prof. (Ris). Dr. Partomuan Simanjuntak, M.Sc dan Prof. Dr. Ir. A. S. W. Retraubun, M.Sc, koordinator Prodi sekaligus Penguji Prof. Dr. Ir. J. Hiariey, M.Sc, Sebagai YMT Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan sekaligus Penguji Prof. Dr. F. Leiwakabessy, M.Pd, penguji eksternal Dr. E. J. Dompeipen, S.Si, M.Si, sebagai penguji Prof. Dr. Ir. F. Rieuwpassa, M.Si., Dr. Ir. V. N. Lalopua, M.Si dan Dr. Ir. R. B. D. Sormin, M.Si, penguji Akademik Dr. M. N. Mailoa, S.Pi, M.Si., Dr. Ir. Imelda K. E. Savitri, M.Si.

Maria Alexanderina Leha berhasil memperoleh gelar doktor dengan predikat sangat memuaskan setelah berhasil mempertahankan disertasinya di depan para penguji dengan judul” Teripang Stichopus Vastus dan Stichopus Hermanni Sebagai Bahan Baku Obat Antidibetes”.

Selamat dan Sukses… HOTUMESE…!!!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *