Unpatti – Kosin University South Korea, Tandatangani MoU

UNPATTI,- Penandatangan  MoU antara Universitas Pattimura dengan Kosin University South Korea, dilaksanakan, Selasa (15/6).  Kegiatan yang dilakukan secara virtual dari Kosin University’s Conference Room dan Ruang Kerja Rektor Gedung Rektorat Unpatti ini  diikuti oleh Rektor of Kosin University  Dr. Ahn Min, Wakil Rektor Shin Deuk-il, Dekan Hubungan Internasional Dr. Park Shin- Hyun, Manajer of Internasional Office Prof. Kim Shin Young, Direktur Of Pusat Bahasa Korea Unpatti Choi Mangon. Dari Universitas Pattimura Prof. Dr. M. J. Saptenno, SH., M.Hum, Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. Dr. F. Leiwakabessy M.Pd, Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Dr. Jantje Tjiptabudi, SH., M.Hum., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Yusuf Madubun M.Si,  Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Perencanaan dan Sistim Informasi,  Dr. Muspida., M.Si, dan dipandu oleh Ketua Internasional Office Wilma Latuny, S.T., M.Si. M. Phil, Ph. D.

Kerjasama yang dibangun Unpatti dengan Kosin University, terkait dengan berbagai bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian namun lebih dikhususkan pada bidang kedokteran. Hal ini karena Kosin University terkenal pada bidang kedokteran dengan keunggulan treatment kanker dan mereka memfasilitasi beasiswa S2 bagi Dosen Kedokteran Unpatti yang akan mengambil studi lanjut bidang kesehatan di Kosin University.

Rektor Universitas Pattimura, dalam sambutannya mengatakan Universitas Pattimura menyambut baik kerjasama yang akan dilakukan antara kedua pihak. Pelaksanaan kerjasama ini dilaksanakan dalam bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat. “Selama ini unpatti telah membangun kerjasama dengan beberapa Univeritas di Korea dan kali ini akan dilakukan dengan Kosin University”. Dijelaskan, kerjasama ini akan dilanjutkannya dengan pelaksanaan kursus Bahasa Korea untuk mahasiswa dan Dosen Unpatti yang selama ini telah dilakukan, melakukan kursus Bahasa Indonesia terhadap dosen dan mahasiswa di  Kosin University, melakukan penelitian dan riset bersama, melakukan kegiatan perkuliahan secara daring dan  tatap muka jika pandemi berakhir, melakukan seminar/workshop secara virtual, publikasi bersama terhadap jurnal-jurmal internasional, pertukaran mahasiswa dan dosen, magang mahasiswa dan kegiatan usaha bersama karena Universitas Pattimura telah memiliki Badan Usaha. Rektor juga berharap agar setelah penandatanganan MoU ini akan diikuti dengan penandatangan kerjasama pada tiap-tiap fakultas di Unpatti dengan Kosin University, dibidang Perikanan dan Kelautan, Kesehatan, Pertanian dan Teknologi Informasi.

Rektor juga mengatakan Unpatti telak memiliki Korean Corner dan berharap bahwa Kosin University dapat memfasilitasi buku-buku yang terkait dengan korea, bahasa dan budaya sehingga Dosen dan Mahasiswa Unpatti lebih mengenal tentang Korean dan Kosin University.

Rektor Universitas Kosin mengatakan, pihaknya menyambut baik pelaksanaan penandatangan MoU dengan unpatti, dan memberi apresiasi atas kesempatan bekerjasama dan terima kasih atas kerjakeras sampai MoU ini bisa ditandatangani. “Ini menjadi awal yang baik antara Kosin University dengan Universitas Pattimura dan berharap dengan MoU ini kita dapat menjaga hubungan kerjasama dan saling membantu”. Lanjutnya “banyak hal baik yang saya dapati dari unpatti dan kepemimpinannya”.

Kosin University selalu menghasilkan lulusan terbaik yang berguna bagi masyarakat disegala bidang. Hal ini diharapkan terjadi di Universitas Pattimura “dan saya yakin Universitas Pattimura akan lebih sukses di waktu yang akan datang “Diwaktu mendatang mahasiswa unpatti harus lebih berpacu.  Saya Percaya jika Tuhan berkehendak dan pandemi ini usai berharap kita akan bertemu, agar kita dapat melakukan koordinasi demi pengembangan kedua institusi ini kedepan dan saya berharap ini menjadi langkah baik”. Dikatakan pula “Saya berharap mahasiswa Unpatti dapat melanjutkan pendidikan di Kosin untuk masa depan mereka. Kosin University juga akan mendukung program dan rencana Universitas Pattimura dalam mengimplementasi MoU ini”, ujarnya.

Prof Kim mengatakan sangat senang menyaksikan penandatangan MoU ini berharap ingin melihat hasil yang bermanfaat dari kerjasama ini. Kegiatan kerjasama diharapkan dapat memenuhi harapan para Rektor kedua universitas dan kerjasama ini harus dibina dan pelihara. Prof Kim juga berharap fakultas-fakultas di unpatti dapat mengembangkan bidang-bidang keilmuan melalui kerjasama yang nantinya akan dilakukan dengan Kosin University.

Diakhir kegiatan Para Rektor kedua Universitas ini berharap bisa saling melakukan kunjungan setelah pandemi covid 19 ini berakhir, demikian pula para mahasiswa dan dosen yang ingin melanjutkan pendidikan atau magang baik di Unpatti maupun di Kosin University.

Maju terus dan tetap berkarya

Hotumese

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *