57 LULUSAN FPIK UNPATTI DI YUDISIUM

UNPATTI,- Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pattimura menyelenggarakan Rapat  Senat Terbuka Luar Biasa dalam rangka Yudisium  dan Penggelaran Sarjana Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pattimura Periode April – Agustus 2021 yang dilakukan secara virtual via Zoom, Kamis 26 Agustus 2021.

Penggelaran lulusan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan sesuai dengan Keputusan Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pattimura Nomor : 275/UN13.1.7/SK/2021 Tentang Yudisium dan Penggelaran Sarjana Bagi Lulusan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan  Universitas Pattimura Periode April – Agustus Tahun 2021 kepada 57 lulusan sarjana dari enam program studi yakni, Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan sebanyak 7 orang, Program Studi Ilmu Kelautan sebanyak 7 orang, Program Studi Budidaya Perairan sebanyak 4 orang, Program Studi Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan sebanyak 8 orang, Program Studi Teknologi Hasil Perikanan sebanyak 16 orang dan Program Studi Agrobisnis Perikanan Sebanyak 15 orang.

Penyerahan Plakat dan Tanda Piagam Penghargaan dari Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Dr. Y. Lopulalan, M.Si diberikan kepada 2 orang lulusan yang dinyatakan lulus dengan predikat “Cumlaude”, atas nama :

  1. Arlisa Putri Sihombing, S.Pi.,Program Studi Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan, masa studi 4 tahun 0 bulan Dan IPK. 3.87
  2. Asprilio Silas Bongkara, S.Pi., Program Studi Teknologi Hasil Perikanan, masa studi 4 tahun
    0 bulan dan IPK.3.75

Kesempatan yang sama, Dekan juga memberikan ‘Sertifikat’ sebagai ‘Tanda Penghargaan’ kepada 5 orang lulusan yang dinyatakan lulus dengan predikat “Pujian” atas nama :

  1. Koce E. Latupeirissa, S.Pi., Program Studi Teknologi Hasil Perikanan, masa studi 4 tahun 0 bulan dan IPK.3.67
  2. Maranatha C. Pattiwaellapia, S.Pi., Program Studi Teknologi Hasil Perikanan, masa studi 4 tahun 0 bulan dan IPK.3.66
  3. Tutun Singerin, S.Pi., Program Studi Budidaya Perairan, masa studi tahun 0 bulan dan IPK. 3.65
  4. Rayando Girsang, S.Pi., Program Studi Budidaya Perairan, masa studi 4 tahun 0 bulan dan IPK. 3.63
  5. William A. Nanlohy, S.Pi., Program Studi Teknologi Hasil Perikanan, masa studi 4 tahun 0 bulan dan IPK. 3.59

“Hari ini adalah hari yang dinantikan setelah perjuangan panjang selama studi di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pattimura. Kami percaya bahwa menjadi lulusan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pattimura bukanlah suatu hal yang kebetulan semata, namun perjuagan dan kerjakeraslah yang membuat kami sampai pada titik ini” ujar wakil lulusan, Arlisa Putri Sihombing, S.Pi dalam menyampaikan kesan.

Lanjut dikatakan, banyak pengalaman dan pelajaran yang luar biasa selama berada di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan yang merupakan ilmu hidup yang baru dan arti sebuah perjuangan. Untuk itu tetaplah berjuang dan teruslah mengejar mimpi karena inilah awal perjuangan kita sesungguhnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Dekan beserta para Wakil Dekan, staf Kependidikan, Kaprodi terkhususnya para dosen yang sejak awal perkuliahan hingga akhir telah memberikan bimbingan, pengajaran, dan memberikan motivasi untuk terus belajar, berjuang dan bersaing secara sehat sehingga kami mampu menyelesaikan program sarjana.

Ketua ikatan alumni Dr.Ir. Romelus Tar Far.M.Si dalam sambutannya mengatakan, lulusan perikanan pada jaman ini jangan hanya berorientasi untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil saja namun dengan ilmu yang telah didapat selama menjalani perkulihan harus dapat diimplemntasikan di tengah masyarakat “ jadilah wirausaha muda yang sukses dibidang perikanan dan manfaatkanlah sumber daya alam yang ada Maluku” ujarnya.

Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pattimura , Dr. Y. Lopulalan, M.Si, dalam sambutannya mengatakan, memaknai pelaksanaan yudisium periode Agustus 2021 di masa pandemi covid 19, dekan memberi apresiasi atas kinerja yang ditunjukan oleh sivitas akademika Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan yang melahirkan 57 calon wisudawan baru selama periode April – Agustus 2021.  “ selama periode tersebut juga kita dirundung dukacita kehilangan 3 pahlawan tanpa tanda jasa, almarhum Dr. Ir. T. Ongkers, M.Si., almarhum Prof. Dr. Ir. D. Apituley, MP., almarhumah. Dr. Ir. M. Soumokil., M.Si, semoga jasa dan pengorbanan tetap terpatri dalam sanubari sivitas akademika FPIK” .

Lanjut dekan, memperhatikan fluktuasi jumlah lulusan secara kuantitatif, diharapkan masing-masing jurusan dan program studi akan melakukan evaluasi terhadap capaian ini, sehingga bukan hanya kuantitas lulusan dengan durasi studi yang cepat, tetapi bagaimana menghasilkan lulusan yang berkualitas, Pembenahan kearah ini menjadi perhatian bersama, ujar dekan. Para lulusan akan dibekali dengan sertifikat pendamping yang dapat dipergunakan para lulusan dalam mencari pekerjaan. Hal ini merupakan implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka dimana para lulusan dapat melakukan pilihan-pilihan untuk mengembangkan kemampuan para lulusan sehingga mereka bisa mempunyai ketrampilan yang bisa digunakan saat mereka bekerja. FPIK Unpatti juga terus mengembangkan kerjasama dengan berbagai universitas ternama di Indonesia, Institusi terkait dan dunia usaha , disamping beberapa desa binaan, semua yang dilakukan adalah untuk merealisasi MBKM. Apalagi dalam dalam waktu dekat FPIK Unpatti akan memiliki tempat Uji Kelayakan (TUK).

Dari hasil treacer study, prosentasi lulusan terbanyak bekerja sebagai PNS dan Honorer pada institusi pemerintah, pegawai swasta dan hanya sedikit yang menjadi entrepreneur untuk bisa memanfaatkan peluang dalam pengelolaan hasil perikanan dan kelautan, apalagi Maluku memiliki sumberdaya alam laut yang menjadi ciri khasnya. Ini menjadi perhatian bersama untuk mengikis paradigma lulusan harus menjadi aparatur sipil negara.

Pada kesempatan ini dekan memberikan apresiasi kepada Prodi Ilmu Kelautan yang memperoleh dana hibah kompetensi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yang dipergunakan untuk berbagai kegiatan dalam upaya meningkatkan kompetensi pendidikan tinggi, dekan juga memberikan apresiasi atas prestasi akedemik yang dicapai oleh dosen dan mahasiswa FPIK.

Dalam kesempatan ini dekan menyampaikan terima kasih kepada orang tua yang telah mempercayakan FPIK mendidik pada lulusan, ucapan yang sama juga disampaikan kepada para lulusan “rumah tua ini tetap menunggu kehadiran alumni untuk memberikan masukan demi pengembangan FPIK”, tutupnya.

Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. Dr. Fredy Leiwakabessy, M.Pd dalam sambutanya mewakili Rektor mengatakan terkait dengan kebijakan pemerintah tentang Merdeka Belajar Kampus Merdeka maka seluruh proses kegiatan pembelajaran di perguruan tinggi harus bisa mengimplementasikan kurikulum MBKM, termasuk pada Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Konversi 20 SKS dimungkinkan bagi mahasiswa yang melakukan pertukaran antara mahasiswa pada kampus asal dan 40 SKS pada kampus di luar kampus asal dengan manerapkan delapan indikator yang pembelajaran. Lanjut dikatakan untuk meningkatan akreditasi institusi Universitas Pattimura ke level unggul, dibutuhkan minimal 30% program studi yang terakreditasi unggu dari 89 prodi yang ada di universitasl. Untuk itu diharapkan prodi yang pada Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan bisa ada dalam prosentasi tersebut. “Berharap program studi pada Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Unpatti yang telah terakreditasi unggul, bisa mncapai akreditasi Internasional.

Kepada para lulusan Prof. Leiwakabessy berharap, lulusan dapat melihat peluang bisnis dibidang perikanan, sebagai implementasi dari pengetahuan yang didapat selama menjadi mahasiswa.

Selamat dan Sukses bagi 57 lulusan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pattimura.

#UniversitasPattimura
#HumasUnpatti
#YudisiumFakultasPIK

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *