Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura dan Yayasan Kristen Rumah Sakit Bethesda Gereja Masehi Injili Halmahera teken Perjanjian Kerja Sama

UNPATTI,- Rektor Universitas Pattimura, Prof. Dr. M. J. Saptenno, S.H, M.Hum dan Ketua Yayasan Kristen Rumah Sakit Bethesda Gereja Masehi Injili Halmahera, Pdt. Jacob Soselisa, S.Th melakukan penandatanganan MoU yang berlangsung di Lantai 3 Rektorat Ruang Kerja Rektor Universitas Pattimura, Rabu, (29/6). Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuagan, Dr. Jantje Tjiptabudy, S.H, M.Hum., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Jusuf Madubun, M.Si.,
Dekan Fakultas Kedokteran Unpatti, Dr. dr. Bertha J. Que, Sp.S, M.Kes., Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan Fakultas Kedokteran Unpatti, Yuniasih M. J. Taihuttu, S.Si., M.Sc., Sub Koordinator Kerjasama Unpatti., Sub Koordinator Humas Unpatti serta tamu undangan lainnya.

Kedua pihak sepakat melakukan kerjasama dalam rangka mendukung penyenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kesempatan yang sama juga dilakukan Penandatanganan Kerja Sama antara Yayasan Kristen Rumah Sakit Bethesda Gereja Masehi Injili Halmahera dengan Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura tentang Penyelenggaraan Pendidikan S1 Kedokteran Mahasiswa Yayasan Kristen Rumah Sakit Bethesda Gereja Masehi Injili Halmahera. Penandatanganan Kerja Sama tersebut disaksikan langsung oleh Rektor Universitas Pattimura.

Rektor, Prof. Dr. M. J. Saptenno, S.H, M.Hum dalam sambutan mengatakan hari ini kita melakukan suatu moment penting dalam rangka membangun kerjasama dengan Yayasan Kristen Rumah Sakit Bethesda. Untuk diketahui bahwa kerjasama ini sudah pernah dilakukan sebelumnya antara Universitas Pattimura dengan Pemerintah Daerah Halmahera Utara khususnya di bidang pendidikan sehingga telah menghasilkan 20 magister. Kerjasama ini juga dilakukan untuk memperluas kapasitas mutu pendidikan bagi Universitas Pattimura tetapi juga Fakultas Kedokteran.

“MoU yang dilakukan hari ini merupakan langkah awal untuk selanjutnya dapat melaksanakan rangkaian kegiatan dalam berbagai bidang dan tentunya akan berdampak positif bagi masyarakat”, ujar.

Beliau berharap kedepan MoU yang dilakukan hari ini menjadi payung untuk melakukan berbagai kegiatan dan nantinya para lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura dapat diberdayakan di Halmahera Utara.

Sementara itu, Ketua Yayasan Kristen Rumah Sakit Bethesda Gereja Masehi Injili Halmahera, Pdt. Jacob Soselisa, S.Th dalam sambutan mengatakan, Gereja Masehi Injili Halmahera mempunyai layanan kesehatan yang dulu bernama Balai Pengobatan Ibu dan Anak, seiiring  berjalannya waktu menjadi sebuah rumah sakit. “Harus diakui bahwa hampir semua rumah sakit yang berada di bawah lembaga gereja tidak memiliki dokter yang menetap, melainkan mendatangkan dokter-dokter yang berada di rumah sakit lainnya”, katanya.

Dikatakan pula dalam design yayasan, perlu adanya kekuatan dasar sehingga dilakukan percepatan pengembangan sumberdaya manusia yang dimulai dengan mempersiapkan dokter umum selain itu juga ketersediaan tenaga medis seperti bidan, perawat dan lainnya.

“Karena itu kami memutuskan ke Kota Ambon di Universitas Pattimura untuk membangun kerjasama dalam rangka penyiapan sumberdaya manusia dengan mendorong anak-anak kita untuk berkuliah di Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura sehinga kedepan setelah selesai studi perkuliahan dapat menjadi bagian dengan Yayasan Kristen Rumah Sakit Bethesda Gereja Masehi Injili Halmahera”, terangnya.

Beliau juga mengatakan, menjadi bagian dari Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura tidaklah mudah, karena itu pintu masuk dalam membangun hubungan kerjasama antara Universitas Pattimura dan Yayasan Kristen Rumah Sakit Bethesda Gereja Masehi Injili Halmahera merupakan bagin terpenting bagi kami.

Beliau juga mengucapkan terimakasih kepada pihak universitas khususnya Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura yang sudah menerima kedatangan kami. Kiranya kerjasama ini dapat terus terjalin dengan baik guna menjawab sumberdaya manusia khususnya di Rumah Sakit Bethesda Gereja Masehi Injili Halmahera.

One comment

Leave a Reply to reyhan Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *